Pengetahuan Pintar

Jelajahi Perairan Danau Tempe di Sulsel dan Berkunjung ke Rumah Terapung

Sulawesi Selatan sebenarnya memiliki banyak tempat wisata yang tak kalah bagus dari provinsi lainnya. Terutama di sekitar Makassar, ada banyak tempat indah tersembunyi yang bisa kamu jelajahi. Maka dari itu, tak heran kalau para traveler seringkali mencari promo hotel di Makassar. Salah satu tempat wisata di sekitar Makassar yang menarik untuk dikunjungi adalah Danau Tempe. Sekilas danau ini memang terlihat mirip seperti danau-danau lainnya tapi tunggu sampai kamu tahu keistimewaan danau ini, pasti kamu akan tertarik untuk menyambanginya!

Danau Tempe

Source: Tribunnews.com

Wisata Danau Tempe ini tepatnya terletak di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan. Danau ini merupakan salah satu wisata perairan andalan dengan hasil ikan tawar yang sangat melimpah. Bahkan hasilnya bisa menjadi komoditas ekspor ke negara-negara di Eropa dan Amerika. Bahkan, Bale Bungo, salah satu ikan air tawar yang langka, bisa ditemukan di Danau Tempe ini. Untuk menyusuri danau, wisatawan bisa menyewa perahu. Tak perlu khawatir, sejumlah fasilitas telah disediakan di atas perahu, seperti kursi, pelampung, dan jas hujan.

Selain sumber daya alamnya yang potensial, Danau Tempe juga memiliki pemandangan yang unik. Sesampainya di sini, kamu bisa melihat beberapa rumah mengapung yang tersebar di Danau Tempe. Ratusan rumah terapung yang dihiasi bendera berwarna-warni ini merupakan tempat singgah bagi para nelayan di Kabupaten Wajo. Pemandangan rumah terapung yang tampak seperti perahu ini sangat langka untuk ditemukan. Jadi, hal ini menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk datang ke Danau Tempe.

Dari rumah terapung, kamu juga bisa menikmati pemandangan indah di sekitar danau. Bayangkan betapa indahnya pemandangan saat matahari terbit dan tenggelam. Di permukaan danau juga terdapat banyak bunga air yang indah. Sedangkan langit-langit di atas danau kerap muncul burung-burung beterbangan. Pasalnya, Danau Tempe ini merupakan tempat persinggahan burung-burung yang berpindah dari satu benua ke benua lainnya. Saat menikmati keindahan alam, kamu juga bisa berkeliling menggunakan perahu sambil memancing ikan. Sungguh menarik, ya? (Rima)