Pengetahuan Pintar

Mengikuti Petualangan Ellie dan Joel dalam Game the Last of Us ke Amerika

Pernahkah terlintas di benak Anda untuk masuk ke dalam sebuah video game? Kali ini, Anda tidak perlu mesin canggih untuk mengunjungi lokasi – lokasi yang dilewati oleh Ellie dan Joel dalam game The Last of Us. Oleh karena itu, segeralah mencari Paket Tour ke Amerika untuk melihat pemandangan masa kini dari kota – kota di masa depan pada timeline di game The Last of Us.

Ellie dan Joel dalam Game the Last of Us

Ellie dan Joel dalam Game the Last of Us

  • Boston, Massachusetts

Petualangan Anda dimulai di area utara kota Boston, wilayah negara Massachusetts, dimana Joel pertama kali bertemu dengan Ellie dan memulai kisah mereka disini. Anda dapat mengunjungi Freedom Trail, yang dimana pada sisi kiri dan kanannya dipenuhi dengan Gedung – Gedung, gereja dan situs – situs bersejarah.Anda juga bisa mengunjungi Museum of Fine Arts dan Beaucon Hill yang indah untuk diambil fotonya.

  • Pittsburgh, Pennsylvania

Perjalanan berlanjut menuju Pittsburgh, Pennsylvania¸ dimana Ellie dan Joel bertemu dengan sepasang kakak beradik yang bernama Henry dan Sam ketika mereka dalam masa pelarian dari sekelompok bandit yang menguasai daerah tersebut. Di kota ini, Anda dapat berkunjung ke Phipps Conservatory and Botanical Gardens, museum Fort Pitt, Emerald View Park dan gunung Washington.

  • Jackson, Wyoming

Jackson, Wyoming adalah lokasi dimana Ellie dan Joel bertemu dengan adik dari Joel, Thomas, beserta istri dan kru nya yang membuat sebuah pemukiman bertenaga air. Di kota ini, Anda dapat berkunjung ke Snow King Mountain Resorst, Jackson Town Square, National Elk Refugee, dan Jackson Hole Historical Society and Museum.

  • Salt Lake City, Utah

Petualangan dari Joel dan Ellie pada game pertama dari The Last of Us berakhir di Salt Lake City, Utah. Pada akhirnya mereka dapat menemukan lokasi dari markas The Fireflies yang mereka cari selama ini, namun ternyata akhir dari Ellie tidak seperti yang Joel duga. Salt Lake City sendiri memiliki objek wisata seperti Hogle Zoo, Red Butte Garden, Millcreek Canyon, dan lainnya yang bisa Anda kunjungi ketika Anda berada di negara wilayah Utah, Amerika Serikat.

Meski setting tahun pada game The Last of Us adalah pada tahun 2033, Anda masih bisa menikmati pemandangan alam dan perkotaan yang sama. Hanya saja tidak tertutup oleh vegetasi liar dan tentunya aman dari zombie.