Percaya atau tidak, beberapa makanan yang kerap diolah menjadi resep makanan sehat ternyata dapat membuat wajah terlihat makin cantik, loh. Ini bukan tanpa sebab, makanan tersebut mengandung antioksidan dan vitamin C yang cukup tinggi sehingga ampuh dalam menghaluskan kulit wajah. Tidak hanya itu, makanan ini juga dapat membuat wajah kembali cerah dan terhindar dari penuaan dini. Berikut merupakan beberapa makanan tersebut, here we go!
- Brokoli. Suka makan sayuran? Jangan sampai lupa mengonsumsi sayuran brokoli, ya. Kenapa? Selain sehat, sayuran ini dapat membuat wajahmu terlihat semakin cantik, loh. Kok, bisa? Yap, ini karena brokoli mengandung vitamin c yang sangat tinggi sehingga dapat membantu melancarkan sirkulasi dalam darah. Jika sirkulasi darah lancar, tentu kulit wajah akan tampak makin cerah. Tidak cuma itu, kandungan tersebut juga mampu memperlambat proses penuaan dini. Oleh karena itu, yuk konsumsi brokoli mulai dari sekarang agar wajahmu tampak makin cerah dan cantik.
- Wortel. Selain cocok dijadikan sebagai sayuran yang dapat membantu menjaga kesehatan mata, siapa sangka wortel pun dapat membuat kulit wajah tampak kian cantik. Lantaran, wortel mengandung senyawa carotenoid yang bermanfaat untuk membantu mengurangi sensitifitas kulit terhadap paparan sinar matahari. So, mau kulit wajah cerah alami, langsung konsumsi sayuran wortel rutin setiap hari!
- Plain yoghurt. Tidak hanya ampuh dalam menurunkan berat badan, plain yoghurt yang memiliki rasa sangat enak ini juga dapat memperbaiki kulit tubuhmu. Di samping itu, makanan satu ini pun dipercaya bisa membantu mengurangi lingkaran hitam di bagian bawah mata. Jadi, jika kamu tidak pede dengan adanya lingkaran hitam atau biasa dikenal mata panda maka konsumsilah plain yoghurt. Dipercaya, rutin mengonsumsi makanan ini dapat mempercepat hilangnya kantung mata.
- Strawberry. Siapa sih yang tidak suka buah strawberry? Jika ditanya, kamu akan langsung menjawab suka, kan? Selain rasanya yang enak, buah ini ternyata dapat membuat wajahmu tampak makin cerah dan berseri, loh. Ini disebabkan strawberry tinggi akan kandungan vitamin C yang sangat berkhasiat untuk menghilangkan kerutan di wajah.
Mau cantik dan memiliki kulit wajah berseri? Rutinlah mengonsumsi makanan di atas! –SH–