Bagi Anda yang menggunakan asuransi kesehatan dari Garda Medika, pernahkah merasa kebingungan tentang bagaimana cara menggunakan asuransi ini untuk klaim rawat inap atau rawat jalan? Jika ya, maka Anda datang ke tempat yang tepat! Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan tentang prosedur klaim dari asuransi Garda Medika. Lantas, bagaimana cara melakukan klaim untuk rawat inap dan rawat jalan? Tentu saja mudah sekali, berikut adalah langkah-langkahnya:
- Siapkan kartu asuransi dan kartu tanda pengenal. Sebelum pergi ke rumah sakit untuk berobat, siapkanlah kartu asuransi dan juga kartu tanda pengenal. Kedua kartu ini akan digunakan sebagai alat pembayaran untuk mengganti biaya rumah sakit dan kartu tanda pengenal digunakan sebagai penanda kepimilikan. Jadi, jangan sampai lupa membawanya, ya. Begitu sampai di rumah sakit, segera pergi ke bagian administrasi asuransi dan tunjukkan kartu asuransi ini.
- Pihak rumah sakit akan melakukan konfirmasi. Begitu pihak rumah sakit menerima kartu asuransi Anda, mereka akan langsung melakukan konfirmasi dan pengecekan data. Jika semuanya sesuai dan tidak ada masalah, mereka akan melakukan swipe EDC menggunakan kartu Anda untuk rawat jalan dan juga menggunakan showcard jika Anda harus rawat inap.
- Pemeriksaan dan perawatan dengan dokter. Setelah tahap konfirmasi selesai, Anda diperbolehkan untuk langsung menemui dokter yang diinginkan dan menjalani perawatan. Jika Anda akan melakukan rawat inap pun, Anda akan langsung diberikan kamar yang sesuai dengan kartu Anda tanpa dipungut biaya.
- Pembayaran dan lain-lain. Selama limit pembiayaan yang ditanggung asuransi belum terlewati, maka Anda bisa melakukan pengobatan secara gratis tanpa biaya sepeser pun. Hanya saja, jika pada suatu ketika limit Anda sudah terlewati, maka Anda akan tetap dikenakan biaya meski sudah menggunakan kartu asuransi. Tidak hanya itu, ada beberapa perawatan yang tidak dijamin oleh asuransi, jadi Anda harus mencari tahu dulu, ya!
Itu dia langkah-langkah melakukan klaim cashless ketika hendak rawat inap atau rawat jalan. Semoga membantu, ya! (Tr)