Hayo, siapa nih yang belum menonton film The Nightmare Before Christmas? Hmm, keliatannya sih banyak dari kalian sudah pernah menonton, dan tidak menutup kemungkinan selalu menontonnya apabila perayaan natal tiba. Iya, kan? Memang sih, bagusnya jalan cerita yang disuguhkan oleh film hasil garapan produser terbaik ini, membuat kita pun tidak pernah bosan untuk menonton film yang satu ini. Dibalik bagusnya jalan cerita yang disajikan oleh film the Nightmare Before Christmas ini, ternyata tersimpan fakta unik yang mungkin banyak dari kalian tidak mengetahuinya.
Berikut beberapa fakta unik yang terdapat di dalam film the Nightmare Before Christmas, yang sangat sayang sekali jika dilewatkan untuk tidak membacanya. Hehe
- Jack Skellington sendiri adalah salah satu sosok tulang belulang hidup, yang akan hidup abadi selamanya. Jack Skellington mampu melepas semua bagian yang terdapat di tubuhnya tanpa rasa sakit sedikitpun.
- Sosok Jack Skellington merupakan sosok yang sangat penting sekali di Halloween Town, dikarenakan dirinya ialah sosok paling menakutkan diantara hantu lainnya di Halloween Town. Saat menakut-nakuti semua orang pada saat Halloween tiba, maka Jack Skellington selalu berhasil melaksanakan misinya dengan sangat baik.
- Ternyata sosok Jack Skellington yang terdapat di dalam film the Nightmare Before Christmas ini, juga muncul di dalam game “Kingdom Heart”. Game Kingdom Heart sendiri merupakan game kolaborasi antara Square Enix dan Disney.
- Film the Nightmare Before Christmas digadang-gadang sebagai film yang sangat sukses di Disney. Bahkan, kesuksesannya ini mampu bertahan dalam waktu yang sangat lama dan panjang dan diberi julukan dengan “Sleeper Hit”.
- Awal mulanya, pihak Disney memiliki keinginan untuk menjadikan film yang satu ini menjadi film andalan Disney. Namun, dengan beberapa pertimbangan akhirnya film horor the Nightmare Before Christmas ini diproduksi oleh Touchstore Pictures, rumah produksi yang juga milik perusahaan Disney.
- Rencananya film horor the Nightmare Before Christmas ini akan dibuat seri berikutnya, dengan bantuan animasi komputer. Tapi sayangnya, tim pembuat film horor ini membatalkan rencananya, dikarenakan tidak adanya ide untuk melanjutkan film horor yang satu ini.
- Saat pembuatan film the Nightmare Before Christmas ini, membutuhkan tim sebanyak 100 orang dengan waktu selama tiga tahun lamanya.
- Para kru yang membuat film horor ini, membuat karakter boneka Jack Skellington sebanyak 227 boneka. Hal ini bertujuan agar di setiap ekpresi yang ditampilkan oleh Jack Skellinton akan selalu berbeda.
- Dibalik kesuksesan film horor the Nightmare Before ini, ternyata terdapat sebuah kontroversi mengenai siapa pemilik asli film horor ini.
Itulah sedikit fakta unik yang tersimpan di balik film horor the Nightmare Before Christmas. Semoga bermanfaat ya! –SH–