Banyak rumah yang sudah dilengkapi dengan CCTV. Tentunya alasannya tidak lain adalah untuk meningkatkan keamanan rumah. Namun, jika rumah Anda belum dilengkapi dengan CCTV, bukan berarti Anda tidak bisa meningkatkan keamanan rumah. Masih banyak cara lain untuk melindungi rumah dan harta benda di dalamnya seperti menggunakan asuransi murah untuk rumah, misalnya. Kemudian, Anda juga bisa tetap aman sendirian di rumah dan menjaga rumah dari maling dengan melakukan beberapa tips di bawah ini:
- Simpan barang berharga di tempat aman
Pernah ingat kata-kata kalau maling bisa saja mencuri ketika ada kesempatan meskipun ia sebenarnya tidak berniat? Ya, anggapan tersebut ada benarnya. Itu sebabnya, Anda perlu menjaga barang-barang Anda yang ada di rumah dengan baik. Jangan biasakan menggeletakkan handphone, perhiasan, dompet, dan barang berharga lainnya sembarangan di rumah. Jika demikian, maling akan lebih mudah mendeteksi lokasi barang dan mencuri barang-barang tersebut.
- Gunakan kunci yang rumit
Kebanyakan kasus pencurian dapat berhasil karena pencuri dapat membobol pintu depan rumah dengan mudah. Oleh sebab itu, Anda harus memastikan kalau pintu rumah Anda memiliki kunci rumit. Jenis kunci yang direkomendasikan adalah kunci pin tumbler dan kunci tuas.
- Lindungi jendela dengan terali
Selain pintu, biasanya pencuri juga mengincar ventilasi rumah seperti jendela untuk dijadikan jalan masuk. Maka dari itu, penting sekali untuk memasang terali di jendela. Dengan begitu, akan berpikir dua kali untuk membobol jendela rumah.
- Waspada saat meninggalkan rumah
Selain melakukan tips-tips di atas, Anda juga perlu waspada saat meninggalkan rumah. Jika Anda merasa ada orang asing yang mencurigakan di sekitar rumah, sebaiknya Anda batalkan rencana Anda. Kemudian, jika Anda akan meninggalkan rumah dalam waktu cukup lama, jangan lupa laporkan kepada petugas keamanan.
- Membuat seakan-akan ada penghuni di rumah
Ketika ingin meninggalkan rumah, hindari untuk menunjukkan bahwa rumah dalam keadaan kosong. Biarkan tirai di rumah sedikit terbuka dan nyalakan beberapa lampu di ruangan, sehingga memberikan kesan bahwa ada orang di rumah. Dengan begitu, pencuri dapat mengurungkan niat jahatnya.
Jadi, meskipun tanpa CCTV, Anda masih bisa meningkatkan keamanan rumah dengan cara-cara di atas. Semoga membantu ya! (Rima)