Kulit yang cerah memang akan membuatmu tampil lebih menarik dan juga lebih sehat. Maka dari itu, banyak orang yang mencari cara untuk mendapatkan kulit yang cerah, salah satunya dengan menggunakan lotion susu kambing dan mandi susu. Mandi susu merupakan sebuah treatment kecantikan yang telah populer sejak lama. Namun, kamu yang belum pernah mencobanya mungkin bertanya-tanya: apakah mandi susu benar-benar dapat mencerahkan kulit?
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, mari kita bahas apa saja kandungan yang ada dalam susu. Di dalam susu segar, terdapat berbagai macam vitamin seperti vitamin E, vitamin D, dan asam laktat. Ketiga kandungan tersebut bermanfaat untuk kecantikan kulit. Berikut penjelasannya:
- Vitamin E. Mampu menangkal efek radikal bebas yang mampu memepercepat penuaan dini dan memicu kerusakan-kerusakan kulit. Dengan vitamin E yang terdapat di dalam susu, kamu bisa mengatasi masalah kulit seperti garis halus, kerut, dan juga kulit kering.
- Vitamin D. Merasa kulitmu sering berjerawat, terutama di bagian tertentu seperti punggung? Kamu bisa menghindari kulit berjerawat dengan mandi susu. Kandungan vitamin D dalam susu dapat membantumu mengurangi jerawat yang muncul di tubuh.
- Asam laktat. Kandungan ini dapat berperan sebagai eksfoliator atau mampu mengangkat sel-sel kulit mati dan membantu proses regenerasi kulit. Jadi, proses eksfoliasi tak harus selamanya dilakukan dengan cara menggosokkan scrub ke tubuhmu.
Dari penjelasan di atas, sudah cukup jelas ya bahwa susu memiliki banyak kandungan yang bermanfaat untuk kulit. Lalu di mana khasiat mencerahkan kulitnya? Seperti yang sudah kamu ketahui, susu memiliki kemampuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Fungsi inilah yang dapat membantu kulit menjadi terlihat makin cerah dan sehat. Selain itu, susu juga dapat membuat kulitmu semakin kenyal dan lembap. Dengan manfaat ini, kulitmu bukan hanya cerah tapi juga akan terjaga kesehatannya.
Namun perhatikan tips mandi susu yang benar ya. Untuk hasil yang maksimal, sebaiknya jangan berendam terlalu lama dan gunakan kandungan susu lebih banyak dibandingkan zat pewangi dan zat tambahan lainnya. Kamu juga bisa mencobanya sendiri di rumah tanpa harus ke salon lho! Selamat mencoba!