Pengetahuan Pintar

Trik Membeli Sofa Agar Tidak Menyesal di Kemudian Hari

Ketika baru pindah ke hunian alam sutera, Anda sebagai pemilik rumah pastinya ingin mendandani hunian menjadi secantik dan senyaman mungkin. Maka, opsi yang dipilih untuk mewujudkan hal itu adalah pergi ke toko furnitur, membeli mebel yang diinginkan, dan juga mulai menata interior rumah. Untuk membuat hunian tampak lebih nyaman, Anda tidak perlu mengisi rumah dengan mebel baru. Cukup melakukannya secara bertahap, dimulai dari mendandani ruang tamu dengan sofa ekstra nyaman.Trik Membeli Sofa Agar Tidak Menyesal di Kemudian Hari

Nah, setelah memutuskan untuk mendekorasi ruang tamu, Anda pun menghadapi permasalahan selanjutnya: bagaimana cara membeli sofa yang tepat untuk rumah? Pasalnya, membeli sofa tidak hanya sekadar memilih-milih lalu lantas membelinya. Ada pertimbangan tersendiri yang harus dilakukan agar tidak menyesal di kemudian hari.

  1. Saat sudah menemukan sofa yang diinginkan, jangan langsung memilihnya. Cobalah untuk mencoba duduk di atasnya. Rasakan bagaimana sensasinya, nyaman atau tidak, dan juga terasa pas atau tidak untuk tubuh Anda. Memang terkesan sederhana tetapi ingatlah bahwa Anda akan menggunakan sofa tersebut dalam jangka waktu yang lama sehingga penting untuk melihat apakah sofa tersebut nyaman atau tidak.
  2. Cek bagian bawah sofa. Ini dia hal yang jarang dilakukan oleh seseorang saat hendak membeli sofa. Tidak banyak orang yang dengan jeli melihat ke bagian bawah sofa untuk mengecek kualitasnya. Jika diperhatikan, bagian bawah sofa ini sebetulnya cukup krusial. Dengan melihat bagian bawah sofa, Anda bisa mengecek bagaimana finishing pembuatan sofa ini, bagaimana sendinya, bagaimana cara menjahitnya, ikat kain, dan lain sebagainya.
  3. Pertimbangkan kain pelapis. Setelah sofa yang Anda inginkan sudah lolos pada dua tahap check list di atas, kini saatnya mengecek kain pelapisnya. Lihat bagaimana bahannya dan juga cara merawatnya. Pilihlah kain pelapis yang mudah dibersihkan jika terkena kotoran agar warna dan tekstur sofa bisa tetap bertahan lama meski sudah digunakan selama bertahun-tahun.
  4. Pastikan ukuran ruang. Sebelum belanja sofa, sebaiknya ukur dulu besaran ruangan yang nantinya akan diisi dengan sofa. Gunakan tali rafia atau tali panjang sebagai pengukur ruang untuk menetapkan tinggi, panjang, dan lebar sofa. Dengan demikian, Anda tak mungkin salah perhitungan dan bisa menghindari kemungkinan furnitur tidak muat masuk ke dalam rumah.

Itu dia empat hal yang bisa Anda lakukan sebelum membeli sofa. Semoga membantu dan selamat berburu sofa!