Pengetahuan Pintar

Ternyata Kacang Kenari Bisa Bantu Atasi Masalah Vitalitas Pria, Lho

Masalah vitalitas pria mungkin menjadi masalah yang agak sulit untuk ditangani. Untuk kamu yang memiliki masalah dengan hal ini, periksa ke dokter dan mengonsumsi suplemen herbal untuk vitalitas pria mungkin sudah dilakukan. Namun demikian, ternyata ada cara alami yang bisa kamu coba. Caranya adalah dengan rajin mengonsumsi makanan peningkat hormon testosteron, salah satunya adalah kacang kenari. Well, kenapa kacang kenari? Coba simak detailnya dalam artikel berikut ini, ya.

kacang kenari

Source: superfoodsrx

Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh para pelaku kedokteran, kacang kenari ternyata dapat membantu mengatasi masalah vitalitas pria. Hal ini disebabkan karena kenari nyatanya dapat meningkatkan kualitas sperma, yang mempermudah pria untuk mendapatkan keturunan.

Seperti dilansir dari lama The Guardian, di dalam sebuah kacang kenari terdapat asam lemak sehat yang bisa memperbaiki kerusakan pada membran sel sperma. Tidak hanya itu, kacang kenari juga bisa membantu mengatasi peroksidasi lipid, yakni sebuah proses yang bisa merusak sel sperma dan mengancam kesuburannya. Dengan mengonsumsi setidaknya dua genggam kenari setiap harinya, maka kesehatan sperma pria pun bisa meningkat.

Penelitian juga memperlihatkan bahwa gerak, bentuk, dan vitalitas sperma pria meningkat setelah mengonsumsi kenari setidaknya 12 minggu. Tentu, peningkatan sperma secara signifikan ini kemudian memberikan kesimpulan bahwa kenari bisa dijadikan alternatif bagi mereka yang bermasalah dengan vitalitas untuk dikonsumsi secara rutin.

Kenari sendiri mengandung beberapa mineral dan nutrisi penting seperti mangan, kalium, seng, kalsium, besi, magnesium, selenium dan tembaga. Semua nutrisi ini bisa bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan juga membantu pengembangan sperma serta sintesis asam.

Jika kamu ingin mencobanya, kamu bisa menyelipkan kenari dalam menu makan harianmu secara rutin. Jadikan kenari sebagai menu camilan sehatmu atau olah menjadi makanan yang nikmat dikonsumsi. Sekarang ini, banyak sekali makanan olahan yang terbuat dari kenari. Namun, agar khasiatnya tidak hilang, sebaiknya sih dikonsumsi secara langsung tanpa ditambahkan bahan macam-macam. Kenari memiliki rasa asli yang gurih sehingga enak ketika dimakan. Semoga membantu dan selamat mencoba, ya!