Pengetahuan Pintar

Alasan Klaim Asuransi Mobil Ditolak Saat Terkena Banjir

Banjir adalah salah satu kondisi yang sangat tidak disukai oleh pemilik dan pengendara mobil. Bagaimana tidak, jika ada air banjir yang masuk ke dalam mobil, tentu saja akan membuat mobil Anda rusak.  Memang sih, apabila terjadi kerusakan pada mobil akan ditanggung oleh pihak asuransi mobil. Tapi, bukan berarti setiap klaim asuransi mobil yang Anda ajukan langsung diterima oleh pihak asuransi. Pasalnya, banyak orang yang sudah

Mobil Kebanjiran

Source: Texaslawhelp

mengasuransikan mobil mereka, tapi pada saat mobil terkena banjir malah klaim asuransinya ditolak mentah-mentah oleh pihak perusahaan asuransi. Kenapa, ya?

Inilah alasan yang akan menjawab kenapa klaim asuransi ditolak saat mobil terkena banjir:

  1. Dengan sengaja menerjang banjir

Ketika Anda sedang dikejar waktu untuk melakukan sebuah kegiatan yang sangat penting, tapi di luar sana sedang terjadi banjir. Maka, tidak menutup kemungkinan Anda akan menerjang banjir tersebut menggunakan kendaraan yang Anda miliki. Tentu, dengan menerjang banjir akan membuat Anda bisa melakukan kegiatan penting Anda. Tapi tahukah Anda? Jika banjir yang Anda terjang, hanya akan membuat kendaraan Anda rusak.

Memang, pihak asuransi akan menanggung semua kerusakan yang terjadi pada mobil Anda. Tapi nyatanya, jika Anda sengaja menerjang banjir yang membuat kendaraan Anda rusak, dan membawanya ke pihak asuransi. Sudah pasti, klaim asuransi perbaikan mobil Anda akan langsung ditolak oleh pihak asuransi. Kenapa? Ya, ini dikarenakan pihak asuransi tidak akan menanggung kerusakan yang terjadi pada mobil Anda yang diakibatkan oleh banjir. Anda pun tidak bisa menuntut pihak asuransi, disebabkan pihak asuransi memiliki pasal yang tidak menanggun kerusakan akibat di serang banjir.

  1. Menyalakan mobil secara paksa ketika terjadinya banjir

Pada saat banjir terjadi, sebaiknya Anda jangan menyalakan mobil secara paksa. Menyalakan mobil secara paksa hanya akan menyebabkan terjadinya kerusakan pada mobil Anda. Kerusakan yang akan terjadi pun cukup berat, dimana air akan masuk ke ruang pembakaran atau water hammer yang mengakibatkan mobil Anda tidak bisa dinyalakan lagi.

Jika hal itu sudah terjadi pada mobil Anda, dan Anda memutuskan pergi ke pihak asuransi untuk memperbaiki mobil yang Anda miliki. Jangan harap, mobil Anda akan diperbaiki oleh pihak asuransi. Pihak asuransi hany menganggap Anda lalai dan sengaja membahayakan mobil yang Anda miliki.

  1. Masuknya zat kimia berbahaya pada mobil.

Kebanyakan dari Anda, sudah pasti tidak mengetahui apa saja kandungn yang terdapat di air banjir, sehingga Anda pun menerobos banjir tersebut. Padahal sebenarnya, banyak sekali zat-zat berbahaya yang terdapat di dalam banjir salah satu contohnya zat kimia. Jika zat kimia yang dibawa oleh banjir masuk ke dalam mobil Anda, maka tidak menutup kemungkinan mobil Anda pun akan rusak parah. Dan lagi-lagi, apabila Anda membawanya ke pihak asuransi, sudah dipastika pihak asuransi akan menolak klaim asuransi Anda.

So, jika Anda tidak mau klaim asuransi mobil Anda ditolak oleh pihak asuransi, sebaiknya Anda jangan melakukan kesalahan ketika terjadi banjir ya! –SH–